Sejarah Las
Perkembangan proses pengelasan mulai dikenal pada awal abad ke 20. Sebagai sumber panas digunakan api yang berasal dari pembakaran gas Acetylena yang kemudian dikenal sebagai las karbit. Waktu itu sudah dikembangkan las listrik namun masih langka.
Pembekalan Dunia Industri
Acara ini membahas mengenai bagaimana lulusan SMK menghadapi dunia industri, dengan beberapa tantangan-tangangan yang harus dihadapi, mulai dari persaingan dari para SMK lainnya, persaingan kerja dengan dunia perguruan tinggi serta persaingan yang sudah berlangsung pada awal tahun depan (tahun 2016) yaitu MEA (Masyarakat Ekonomi Asean)..
Program Pendidikan Vokasi Industri
Sebagai wujud pelaksanaan tugas tersebut, Kemenperin telah menyusun program pembinaan dan pengembangan yang link and match antara SMK dan industri, dengan sasaran sampai tahun 2019 sebanyak 1.775 SMK meliputi 845.000 siswa untuk dikerjasamakan kepada 355 perusahaan industri
Lakukan Hal Ini Sebelum Ujian Nasional, Pasti Bakal Sukses!!!
Apakah kamu juga sudah siap menghadapi Ujian Nasional yang sebentar lagi akan berlangsung? Jika pada Ujian Nasional 2019 lalu banyak sekali siswa yang mengeluh merasa kesulitan dalam menyelesaikan soal-soal Ujian Nasional, terutama matematika. Mereka merasa soal Ujian Nasional yang mereka hadapi tidak sama dengan materi yang diajarkan di sekolah
Thursday, April 4, 2019
SAGUSABLOG Kreasi Mengolah Diri
Peranan Organisasi Profesi Guru (IGI)
Profesi ini belum cukup mengangkat harkat dan martabat bangsa, termasuk daerah, sebab, beberapa permasalahan guru tidak serta merta dapat terselesaikan segera. Tuntutan profesi guru sebagai profesi yang sangat membanggakan tidak diikuti dengan peningkatan kualitas. Program pemerintah untuk mensejahterakan guru melalui berbagai jalur di antaranya sertifikasi guru dan program pendidikan guru, belum juga menaikan pamor guru secara kualitas di mata nasional, meskipun secara kuantitas ketersediaan juga kebutuhan guru nasional terbilang cukup. Hanya yang menjadi catatan bahwa penyebaran guru antara perkotaan dan pedesaan di daerah yang tidak merata. Sehingga kasus ini di beberapa daerah termasuk daerah terluar dan perbatasan, juga pelosok dan pulau-pulau terluar yang menjadi perhatian khusus pemerintah.
Aneka Kerajinan Hasil Las Siswa SMK
Dalam proses pembelajaran di SMKN 1 Duduksampeyan Gresik, jurusan teknik pengelasan melakukan kegiatan praktek dengan membuat aneka kerajinan yang terbuat dari hasil pengelasan selain melakukan praktek dasar - dasar pengelasan. diantara kerajinan tersebut, para siswa membuat tempat pot bunga, tempat sampah, meja, rak tempat sepatu dan lain-lain.
Harganya bervariasi tergantung dari jenis bahan dan variasi model pesananannya,
Berminat, silakan menghubungi info kontak dibawah ini :
WhatsApp : 085645551223
Facebook : https://web.facebook.com/halimkurdi
Twitter : @Halimkurdi1Telegram : 085645551223
Wednesday, April 3, 2019
Menperin Targetkan 845 Siswa Dikerjasamakan ke Perusahaan
"Sebagai wujud pelaksanaan tugas tersebut, Kemenperin telah menyusun program pembinaan dan pengembangan yang link and match antara SMK dan industri, dengan sasaran sampai tahun 2019 sebanyak 1.775 SMK meliputi 845.000 siswa untuk dikerjasamakan kepada 355 perusahaan industri," katanya saat peluncuran program pendidikan vokasi industri di Mojokerto, Jawa Timur, Selasa.
Menperin seperti dilansir Antara mengemukakan, untuk tahap pertama, pada kegiatan peluncuran program pendidikan vokasi industri saat ini, akan dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama antara 49 perusahaan industri dengan 219 SMK di Provinsi Jawa Timur.
"Tahap selanjutnya, akan diluncurkan secara bertahap di Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, DKI Jakarta dan Banten pada tahun ini," katanya.
Ia mengatakan, SDM industri saat ini sudah masuk kategori demand driven, yakni permintaan dari dunia usaha makin lama makin besar dan harus diantisipasi. Karena itu, diperlukan berbagai program strategis untuk memastikan bahwa industri di Indonesia akan makin menyerap tenaga kerja lokal.
"Salah satunya melalui peluncuran program vokasi ini yang sejalan dengan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dalam rangka Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia. Dalam Inpres tersebut, tugas Kemenperin, antara lain memfasilitasi program praktik kerja lapangan dan pemagangan industri," katanya.
Atas dasar penugasan itu, pihaknya telah menindaklanjuti melalui penandatanganan Nota Kesepahaman antara lima menteri tentang Pengembangan Pendidikan Kejuruan dan Vokasi berbasis Kompetensi yang link and match dengan industri.
"Kelima menteri yang dimaksud, yaitu Menteri Perindustrian, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Menteri Ketenagakerjaan serta Menteri BUMN," katanya.
Ia menjelaskan, setelah penandatanganan perjanjian kerja sama antara SMK dengan perusahaan industri pada hari ini, akan dilakukan penyelarasan kurikulum pendidikan sesuai dengan kebutuhan industri serta penyediaan workshop, laboratorium dan teaching factory untuk praktek kerja industri bagi siswa dan magang industri bagi guru SMK.
"Kemudian, penyediaan instruktur dan silver expert dari industri, pembangunan infrastruktur kompetensi di SMK, serta pemberian sertifikat dari perusahaan industri kepada siswa SMK," katanya.
Sebagai bentuk komitmen perusahaan industri dalam mendukung program pendidikan vokasi, pada kesempatan ini dilakukan juga pemberian bantuan peralatan praktik kepada SMK dari beberapa perusahaan industri, yaitu PT Petrokimia Gresik, Astra Honda Motor, Semen Gresik, Garudafood, Astra Daihatsu Motor, dan PT Barata Indonesia.
Pembekalan Dunia Industri
- Menikah
- Bekerja
- Kuliah
- Menikah
- Bekerja
- Kuliah
- Ambilah jurusan kuliah yang sesuai dengan keinginan Anda,
- Lihat peluang kerja dimasa yang akan datang
- Ukur Kemampuan Anda (dalam hal ini adalah kemampuan dalam hal , apakah Anda nanti mampu untuk mengikuti beberapa mata kuliah yang diambil)
- Ukur kemampuan keuangan Anda (Bagi yang kurang beruntung dari sisi pembiayaan, saat ini banyak sekali beasiswa-beasiswa yang ditawarakan oleh organisasi, baik instansi pemerintah, swasta baik dalam negeri maupun luar negeri. Carilah informasi ini melalui internet untuk memudahkannya)
- Pengakuan akan keahlian
- Nilai Jual terhadap keahlian
- Investasi untuk Masa Depan
Tips Penyalaan Awal Pengelasan SMAW
Tuesday, April 2, 2019
Menyalakan dan Mengatur Nyala Api Las OAW
- Nyala karburasi, Nyala ini adalah nyala api akibat kelebihan asetilena. Kalau diperhatikan ada 3 bagian di dalam nyala tersebut, yaitu nyala inti, nyala ekor minimal, ujung inti nyala tumpul dan berwarna biru..
- Nyala netral, Nyala api ini terjadi jika perbandingan pemakaian antara gas asetilena dan gas oksigen seimbang yaitu 1 : 1,2. Pada nyala netral terdapat dua warna api yaitu berwarna biru agak keputih-putihan
- Nyala oksidasi, Nyala oksidasi ialah nyala api akibat kelebihan oksigen. Nyala ini terdiri dari 2 bagian, yaitu nyala inti dan nyala luar. Nyala ini berbentuk runcing dan berwarna biru terang/jernih
- Nyala karburasi, untuk mendapatkan nyala karburasi, bukalah katup oksigen pembakar perlahan-lahan sehingga nyala api yang semula berwarna merah berangsur-angsur berubah memutih dan menjadi 3 bagian, yaitu nyala inti, nyala ekor, dan nyala luar. Apabila katup oksigen masih dibuka terus, nyala ekor akan semakin pendek. Sebelum nyala ekor mencapai panjang 1 kali nyala inti, dinamakan nyala karburasi.
- Nyala netral, untuk mendapatkan nyala netral teruskan membuka katup pembakar perlahan-lahan sehingga nyala ekor tepat berhenti pada nyala inti.
- Nyala oksidasi, diperoleh dengan melanjutkan membuka katup oksigen pembakar sehingga nyala inti semakin pendek, bentuknya runcing dan berwarna jernih.
- Tutup katup silinder
- Buang sisa gas melalui katup pembakar sehingga jarum pada manometer regulator menunjukkan angka nol, kemudian tutup lagi katup tersebut.
- Tutuplah katup-katup regulator melalui baut pengatur regulator.